Jumat, 30 April 2010

Cybercrime

Contoh kasus di Indonesia

Pencurian dan penggunaan account Internet milik orang lain
Salah satu kesulitan dari sebuah ISP (Internet Service Provider) adalah adanya account pelanggan mereka yang “dicuri” dan digunakan secara tidak sah. Berbeda dengan pencurian yang dilakukan secara fisik, “pencurian” account cukup menangkap “userid” dan “password” saja. Hanya informasi yang dicuri. Sementara itu orang yang kecurian tidak merasakan hilangnya “benda” yang dicuri. Pencurian baru terasa efeknya jika informasi ini digunakan oleh yang tidak berhak. Akibat dari pencurian ini, penggunan dibebani biaya penggunaan acocunt tersebut. Kasus ini banyak terjadi di ISP. Namun yang pernah diangkat adalah penggunaan account curian oleh dua Warnet di Bandung.
Membajak situs web
Salah satu kegiatan yang sering dilakukan oleh cracker adalah mengubah halaman web, yang dikenal dengan istilah deface. Pembajakan dapat dilakukan dengan mengeksploitasi lubang keamanan. Sekitar 4 bulan yang lalu, statistik di Indonesia menunjukkan satu (1) situs web dibajak setiap harinya. Hukum apa yang dapat digunakan untuk menjerat cracker ini?
Probing dan port scanning
Salah satu langkah yang dilakukan cracker sebelum masuk ke server yang ditargetkan adalah melakukan pengintaian. Cara yang dilakukan adalah dengan melakukan “port scanning” atau “probing” untuk melihat servis-servis apa saja yang tersedia di server target. Sebagai contoh, hasil scanning dapat menunjukkan bahwa server target menjalankan program web server Apache, mail server Sendmail, dan seterusnya. Analogi hal ini dengan dunia nyata adalah dengan melihat-lihat apakah pintu rumah anda terkunci, merek kunci yang digunakan, jendela mana yang terbuka, apakah pagar terkunci (menggunakan firewall atau tidak) dan seterusnya. Yang bersangkutan memang belum melakukan kegiatan pencurian atau penyerangan, akan tetapi kegiatan yang dilakukan sudah mencurigakan. Apakah hal ini dapat ditolerir (dikatakan sebagai tidak bersahabat atau unfriendly saja) ataukah sudah dalam batas yang tidak dapat dibenarkan sehingga dapat dianggap sebagai kejahatan?
Berbagai program yang digunakan untuk melakukan probing atau portscanning ini dapat diperoleh secara gratis di Internet. Salah satu program yang paling populer adalah “nmap” (untuk sistem yang berbasis UNIX, Linux) dan “Superscan” (untuk sistem yang berbasis Microsoft Windows). Selain mengidentifikasi port, nmap juga bahkan dapat mengidentifikasi jenis operating system yang digunakan.
Virus
Seperti halnya di tempat lain, virus komputer pun menyebar di Indonesia. Penyebaran umumnya dilakukan dengan menggunakan email. Seringkali orang yang sistem emailnya terkena virus tidak sadar akan hal ini. Virus ini kemudian dikirimkan ke tempat lain melalui emailnya. Kasus virus ini sudah cukup banyak seperti virus Mellisa, I love you, dan SirCam. Untuk orang yang terkena virus, kemungkinan tidak banyak yang dapat kita lakukan. Akan tetapi, bagaimana jika ada orang Indonesia yang membuat virus (seperti kasus di Filipina)? Apakah diperbolehkan membuat virus komputer?
Denial of Service (DoS) dan Distributed DoS (DDos) attack
DoS attack merupakan serangan yang bertujuan untuk melumpuhkan target (hang, crash) sehingga dia tidak dapat memberikan layanan. Serangan ini tidak melakukan pencurian, penyadapan, ataupun pemalsuan data. Akan tetapi dengan hilangnya layanan maka target tidak dapat memberikan servis sehingga ada kerugian finansial. Bagaimana status dari DoS attack ini? Bayangkan bila seseorang dapat membuat ATM bank menjadi tidak berfungsi. Akibatnya nasabah bank tidak dapat melakukan transaksi dan bank (serta nasabah) dapat mengalami kerugian finansial. DoS attack dapat ditujukan kepada server (komputer) dan juga dapat ditargetkan kepada jaringan (menghabiskan bandwidth). Tools untuk melakukan hal ini banyak tersebar di Internet. DDoS attack meningkatkan serangan ini dengan melakukannya dari berberapa (puluhan, ratusan, dan bahkan ribuan) komputer secara serentak. Efek yang dihasilkan lebih dahsyat dari DoS attack saja.
Kejahatan yang berhubungan dengan nama domain
Nama domain (domain name) digunakan untuk mengidentifikasi perusahaan dan merek dagang. Namun banyak orang yang mencoba menarik keuntungan dengan mendaftarkan domain nama perusahaan orang lain dan kemudian berusaha menjualnya dengan harga yang lebih mahal. Pekerjaan ini mirip dengan calo karcis. Istilah yang sering digunakan adalah cybersquatting. Masalah lain adalah menggunakan nama domain saingan perusahaan untuk merugikan perusahaan lain. (Kasus: mustika-ratu.com) Kejahatan lain yang berhubungan dengan nama domain adalah membuat “domain plesetan”, yaitu domain yang mirip dengan nama domain orang lain. (Seperti kasus klikbca.com) Istilah yang digunakan saat ini adalah typosquatting.
IDCERT (Indonesia Computer Emergency Response Team)
Salah satu cara untuk mempermudah penanganan masalah keamanan adalah dengan membuat sebuah unit untuk melaporkan kasus keamanan. Masalah keamanan ini di luar negeri mulai dikenali dengan munculnya “sendmail worm” (sekitar tahun 1988) yang menghentikan sistem email Internet kala itu. Kemudian dibentuk sebuah Computer Emergency Response Team (CERT) . Semenjak itu di negara lain mulai juga dibentuk CERT untuk menjadi point of contact bagi orang untuk melaporkan masalah kemanan. IDCERT merupakan CERT Indonesia.
Sertifikasi perangkat security
Perangkat yang digunakan untuk menanggulangi keamanan semestinya memiliki peringkat kualitas. Perangkat yang digunakan untuk keperluan pribadi tentunya berbeda dengan perangkat yang digunakan untuk keperluan militer. Namun sampai saat ini belum ada institusi yang menangani masalah evaluasi perangkat keamanan di Indonesia. Di Korea hal ini ditangani oleh Korea Information Security Agency.

Pengaruh Positif nge-Blog

1. Membuat kemampuan orang dalam imajinasi bahasa meningkat, hal ini ditunjukkan dengan penggunaan kosakata yang semakin beragam dalam posting dan gaya bahasa yang dipakai,

2. Meningkatkan kemampuan berpikir spontan. Ini bisa dilihat dari kecepatan kita dalam berpikir spontan ketika menulis isi posting, jika anda tidak suka melakukan copy paste isi blog dari web lain tentu anda akan merasakan ini.

3. Open Minded atau membuat orang untuk berpikir terbuka. Jika kita sedang melakukan posting yang berbobot, sebelumnya kita cendrung untuk membaca dan mencari informasi tentang tulisan kita tersebut. Ini membuat kita menjadi terbuka terhadap hal-hal baru, selama hal itu dalam koridor yang positif.

4. Sebagai sarana untuk menyalurkan opini, aspirasi, uneg-uneg, curhat, ide, protes atau wadah untuk berbagi cerita sehari-hari. Hal ini membuat kita punya sarana untuk menyalurkan pemikiran kita dalam bentuk dan tulisan, tentunya ini akan sedikit banyak mengurangi stress yang dialami.
Menambah Teman, semakin banyak para blooger di Indonesia memunculkan banyaknya komunitas blogger di Indonesia, baik atas dasar kesamaan daerah, hoby dan laian-lain. Positifnya, jika kita nge-blog kita juga bisa menambah teman kita.

5. Menambah Penghasilan. Bagi yang sudah lamaberkecimpung dalam dunia Blogging, tentunya sudah tahu dengan hal ini. Banyak cara menambah penghasilan dari blogging seperti Google adsense, Affiliate Program, Review dan lain-lain. Bahkan mungkin kita sudah sering mengenal istilah “Monetize Your Blog”

6. Menambah Teman, semakin banyak para blooger di Indonesia memunculkan banyaknya komunitas blogger di Indonesia, baik atas dasar kesamaan daerah, hoby dan laian-lain. Positifnya, jika kita nge-blog kita juga bisa menambah teman kita.

Fakta Unik dan Menarik Tentang Internet

1. Berdasarkan catatan whois ARIN dan APNIC, protokol Internet (IP) pertama dari Indonesia, UI-NETLAB (192.41.206/24) didaftarkan oleh Universitas Indonesia pada 24 Juni 1988.

2. Ungkapan “surfing in the Internet” (berselancar di Internet) pertama kali muncul pada 1992 oleh Jean Armour Polly. Munculnya ungkapan itu gara-gara si Polly menggunakan mouse pad yang bergambar orang lagi berselancar, sehingga beliau ini punya ide menggunakan istilah surfing untuk aktivitas yang berkaitan dengan internet.

3. Jaringan Internet untuk pertama kali diawali pada tahun 1969 sebagai ARPANET, yang dibangun oleh ARPA (United States Department of Defense Advanced Research Projects Agency). Beberapa penyelidikan awal yang disumbang oleh ARPANET termasuk kaedah rangkaian tanpa-pusat (decentralised network), teori queueing, dan kaedah pertukaran paket (packet switching). Pada 01 Januari 1983, ARPANET menukar protokol rangkaian pusatnya, dari NCP ke TCP/IP. Ini merupakan awal dari Internet yang kita kenal hari ini.

4. Tanggal 4 September 1956 IBM memperkenalkan hard disk pertama di dunia. Hard disk berukuran dua lemari es harganya senilai $250.000 sekarang, dengan kemampuan 5 MB, atau hanya cukup untuk menyimpan satu lagu dalam format MP3. Bandingkan dengan hardisk jaman sekarang ada yang selebar 0,6 cm dengan kapasitas 400 GB!

5. Blog pertama kemungkinan besar adalah halaman What’s New pada browser Mosaic yang dibuat oleh Marc Andersen pada tahun 1993. Sebagai informasi, Mosaic adalah browser pertama sebelum adanya Internet Explorer bahkan sebelum Nestcape. Kemudian pada Januari 1994 Justin Hall memulai website pribadinya Justin’s Home Page yang kemudian berubah menjadi Links from the Underground yang mungkin dapat disebut sebagai Blog pertama seperti yang kita kenal sekarang.

6. Negara pertama yang menerapkan sistem online dalam pemilihan umum adalah Estonia. Padahal negara tersebut merupakan salah satu negara termiskin di Uni Eropa. Pemilu tersebut diadakan pada hari minggu tanggal 4 Maret 2007, dengan total pemilih di Estonia berjumlah 940.000 orang.

7. Surat elektronik atau electronic mail (e-mail) pertama yang berhasil dikirimkan antara dua mesin dilakukan oleh seorang insinyur pendiam, Ray Tomlison di BBN suatu hari di tahun 1972. Sebelumnya, Tomlison telah menulis program mail untuk Tenex, sistem operasi yang dikembangkan BBN, yang hingga sekarang masih beroperasi pada mesin-mesin PDP-10 ARPANET.

8. Virus komputer diperkirakan muncul pertama kali pada Januari 1986, disebut-sebut sebagai virus pertama untuk PC yang pernah dibuat. Virus ini menginfeksi boot sector media penyimpanan data dengan format DOS File Allocation Table (FAT). (c)Brain (nama virus ini) juga dikenal dengan sebutan virus Lahore, Pakistani, Pakistani Brain, Brain-A dan UIUC. Majalah Businessweek pada waktu itu menyebutnya Pakistani Flu. Percaya atau tidak, virus ini dibuat oleh dua orang bersaudara Basit Farooq Alvi dan Amjad Farooq Alvi yang ternyata masih berusia 19 tahun! Awalnya kakak beradik ini mengaku pada majalah Time bahwa mereka membuat virus ini untuk melindungi software pengobatan karya mereka dari pembajakan. Virus ini bahkan melengkapi diri dengan alamat dua bersaudara ini berikut tiga nomor telepon yang bisa dihubungi, tak ketinggalan sebuah pesan yang menyebutkan bahwa jika komputer user terinfeksi maka dianjurkan menghubungi mereka untuk vaksinasi. Ketika mereka mulai mendapatkan ribuan telepon dari orang-orang berbagai penjuru Amerika Serikat, Inggris, dan lainnya,yang meminta vaksinasi untuk komputer mereka, kakak-beradik ini terperangah dan berusaha menjelaskan bahwa motivasi mereka bukanlah untuk kejahatan. Mereka akhirnya memotong kabel telepon dan menyesal telah membeberkan nomor telepon mereka sejak awal.

Kamis, 29 April 2010

HIRARKI SISTEM PENAMAAN DOMAIN

Pengertian DNS
Domain Name System (DNS) adalah ”Distribute Database System” yang digunakan untuk pencarian nama komputer (name resolution) di jaringan yang mengunakan protokol TCP/IP
DNS merupakan sebuah aplikasi services yang biasa digunakan di Internet seperti web browser atau e-mail yang menerjemahkan sebuah domain name ke IP address.


Latar Belakang
Komputer bekerja berdasarkan dengan angka
*1010 0101 (biner)
*Nomor IP: 167.205.21.82 (decimal)
Manusia memiliki kelemahan dalam mengingat angka, namun bisa lebih mengingat nama
*167.205.21.82 vs www.paume.itb.ac.id
*202.91.9.7 vs amikom.ac.id
Mana yang lebih mudah diingat?
Meskipun domain name tersebut banyak:
*yahoo.com, alumniamikom.org,
*google.co.id, jogja.go.id


Apa yang kita perlukan ?
*Sebelum DNS digunakan, jaringan komputer menggunakan file HOST.TXT yang berisi informasi dari nama komputer dan IP address.
*Diperlukan sebuah sistem konversi dari nama ke angka dan sebaliknya
*Cara paling mudah adalah dengan menggunakan tabel
Di sistem UNIX ada berkas (file) “/etc/hosts”
Contoh isinya
202.91.9.11 router
202.91.9.12 www.amikom.ac.id
202.91.9.13 mail-server
202.91.9.14 digilyb.amikom.ac.id


Kenapa Perlu Domain Name System?
Ketika komputer client mencari komputer lain (X) dijaringan berbeda & tidak tahu berapa nomor IP Address-nya, maka komputer Client membutuhkan pertolongan komputer DNS Server untuk memberi tahu berapa nomor IP Address komputer X berdasarkan nama domain yang kita kirimkan ke komputer DNS Server.


Cara Kerja DNS
DNS memetakan nama komputer menjadi IP address
Client DNS disebut dengan resolvers dan DNS server disebut dengan name servers.


Prinsip Kerja DNS
*Resolvers (client) mengirimkan queries ke name server
*Name server mencek ke local database, atau menghubungi name server lainnya, jika ditemukan akan diberitahukan ke resolvers jika tidak akan mengirimkan failure message
*Resolvers menghubungi host yang dituju dengan menggunakan IP address yang diberikan name server


DNS memiliki beberapa keunggulan, seperti:
*Mudah, DNS sangat mudah karena user tidak lagi direpotkan untuk mengingat IP address sebuah komputer, cukup host name (nama Komputer).
*Konsisten, IP address sebuah komputer bisa saja berubah, tapi host name tidak harus berubah.
*Simple, user hanya menggunakan satu nama untuk mencari nama domain baik di Internet maupun di Intranet, meskipun ada banyak mirror server yang digunakan.


Pengaturan Nomor IP dan Nama
Sejarahnya pengaturan nomor IP dan nama host diatur secara tersentral oleh IANA (Internet Assigned Numbers Authority)
*Dimotori oleh Jon Postel
*Daftar tabel di-download secara berkala


Klasifikasi Nama Domain
*gTLD (generic Top Level Domain)
- Domain yang populer: .com, .net, .org, .gov, .mil, .edu, .int
- Sudah ditambah dengan domain-domain lain
.aero, .biz, .coop, .info, .museum, .name, .tv, .fm, .tk
.jobs, .asia, mobi, .pro, .tel, .travel,
.http://www.iana.org/gtld/gtld.htm
*ccTLD (country code Top Level Domain)
- id, .my, .jp, .sg, .us, .uk, .au, dll.
- Masing-masing dikelola oleh seorang administrator yang ditunjuk oleh IANA


Pengelola Nama Domain Indonesia
Sejarah
Dimulai dari individual sampai ke Rahmat Samik Ibrahim dan kemudian ke Budi Rahardjo.
Menggunakan nama IDNIC (Indonesia Network Information Center), ID DOMREG, ccTLD ID
- Web: http://www.depkominfo.go.id
- Register: http://register.net.id
Menkominfo saat ini menjadi “Pengelola Nama Domain Indonesia”
Sebelumnya Domain Admin yang terdaftar di IANA/ICANN untuk mengelola IDNIC an. Budi Rahardjo dan Maman Sutarman


Struktur Domain .ID
Domain harus di bawah second level domain
.ac: academic (lembaga pendidikan)
.co: company (perusahaan)
.or: organization, others
.net: network (untuk ISP)
.go: government (pemerintahan)
.mil: military
.sch: school
.web: web
Khusus:
.war.net.id: warnet

Persamaan dan Perbedaan Dari OSI Reference Model dan TCP/IP Model

Perbedaan :
•TCP/IP mengkombinasikan Presentation layer dan session layer pada lapisan Aplikasi
•TCP/IP mengabungkan Data Link dan Phsycal layer menjadi satu lapisan.
•TCP/IP Protocol adalah standar dalam pengembangan internet.
•OSI layer memiliki 7 buah layer, dan TCP/IP hanya memiliki 4 Layer
•Layer Network pada OSI Layer direpresentasikan sebagai Layer Internet pada TCP/IP Layer, namun fungsi keduanya masih tetap sama.
•Layer Network Access pada TCP/IP menggabungkan fungsi dari Layer DataLink dan Physical pada OSI Layer, dengan kata lain, Layer Network Acces merupakan representasi dari kedua layer paling bawah dari OSI Layer, yaitu DataLink dan Physical.
•TCP/IP layer merupakan “Protocol Spesific”, sedangkan OSI Layer adalah “Protocol Independen”



Persamaan :
•Keduanya memiliki layer/ lapisan.
•Sama-sama memiliki aplication layer meskipun memiliki layanan yang berbeda.
•Memiliki transport dan Network Layer yang sama.
Asumsi dasar keduanya adalah menggunaka teknologi Paket Switching.
•OSI layer dan TCP/IP layer sama-sama punya transport dan network layer yang bisa diperbandingkan.



Prinsip Kerja OSI Layer :
Ketika data ditransfer melalui jaringan, sebelumnya data tersebut harus melewati ke-tujuh layer dari satu terminal, mulai dari layer aplikasi sampai physical layer, kemudian di sisi penerima, data tersebut melewati layer physical sampai aplikasi. Pada saat data melewati satu layer dari sisi pengirim, maka akan ditambahkan satu “header” sedangkan pada sisi penerima “header” dicopot sesuai dengan layernya. Dari masing-masing layer mempunyai tugas tersendiri demi kelancaran data yang akan dikirimkan. Berikut adalah deskripsi singkat beberapa tugas dari masing-masing layer dari layer application sampai physical.



Prinsip Kerja TCP/IP :
•Untuk memindahkan data antara dua komputer yang berbeda dalam suatu jaringan yang terdiri dari banyak komputer, dibutuhkan alamat tujuan dan perantara untukmemindahkan sinyal elektronik pembentuk data secara aman dan langsung.

•Internet menggunakan protokol untuk menjamin sampainya data secara aman di tempat tujuan.

•Saat seorang pengguna Internet mengirim sekelompok teks ke mesin lain, TCP/IP mulai bekerja. TCP membagi teks tersebut menjadi paket-paket data kecil, menambahkan beberapa informasi (dapat dianggap sebagai pengiriman barang), sehingga computer penerima memastikan bahwa paket yang diterimanya tidak mengalami kerusakan sepanjang pengiriman. IP menambahkan label yang berisikan informasi alamat pada paket tersebut.

•Deretan paket-paket TCP/IP berjalan menuju tujuan yang sama dengan menggunakan berbagai jalur yang berbeda. Sebuah perangkat khusus yang disebut router dipasang di titik persimpangan antar jaringan dan memutuskan jalur mana yang paling efisien yang menjadi langkah berikut dari sebuah paket. Router membantu mengatur arus lalu lintas di Internet dengan membagi beban, sehingga menghindari kelebihan beban pada suatu bagian dari sistem yang ada.

•Saat paket-paket TCP/IP tiba di tempat tujuannya, komputer akan membuka label alamat IP lalu menggunakan daftar pengiriman yang ada pada paket TCP untuk memeriksa apakah ada kerusakan paket yang terjadi selama pengiriman, dan menyusun kembali paket-paket tsb menjadi susunan teks seperti aslinya. Saat komputer penerima menemukan paket yang rusak, komputer tsb akan meminta komputer pengirim untuk mengirim salinan baru dari paket yang rusak.

•Sebuah perangkat khusus yang disebut gateway memungkinkan beragam tipe jaringan yang ada di horison elektronik untuk berkomunikasi dengan Internet menggunakan TCP/IP. Gateway menerjemahkan protokol asli jaringan komputer tersebut menjadi TCP/IP dan sebaliknya.

•Bagi seorang pemakai, Internet hadir seperti jaringan global raksasa yang tidak terbatas, yang langsung merespon jika diminta. Komputer, gateway, router, dan protokol yang membuat ilusi ini bekerja.

PRINSIP KERJA EMAIL (ELECTRONIC MAIL)

EMAIL
*Sebuah metode untuk mengirimkan pesan dalam bentuk digital.
*Biasanya dikirimkan melalui media internet.
*Sebuah pesan elektronis terdiri dari isi, alamat pengirim, dan alamat-alamat yang dituju.
*Dikirim menggunakan Simple Mail Transfer Protocol (SMTP).


MAIL PROTOCOL
*SMTP (Simple Mail Transfer Protocol)
*IMAP (Internet Message Access Protocol)
*MIME (Multipurpose Internet Mail Extensions)
*POP (Post Office Protocol)


SMTP (Simple Mail Transfer Protocol)
*SMTP merupakan protokol yang digunakan untuk megirim email (komunikasi antar mail server), dan tidak digunakan untuk berkomunikasi dengan client. Sedangkan untuk client,digunakan protokol imap, imaps, pop3, pop3s.

*Protokol ini dipergunakan untuk mengirimkan data dari komputer pengirim surat elektronik ke server surat elektronik penerima.

*Protokol ini timbul karena desain sistem surat elektronik yang mengharuskan adanya server surat elektronik yang menampung sementara sampai surat elektronik diambil oleh penerima yang berhak.


IMAP (Internet Message Access Protocol)
*IMAP adalah salah satu dari dua standar internet untuk protokol e-mail.

*IMAP memungkinkan pengguna memilih pesan e-mail yang akan ia ambil, membuat folder di server, mencari pesan e-mail tertentu, bahkan menghapus pesan e-mail yang ada.
*Kemampuan ini jauh lebih baik daripada POP (Post Office Protocol) yang hanya memperbolehkan kita mengambil/download semua pesan yang ada tanpa kecuali.

*Hampir semua arsitektur e-mail klien dan server modern mendukung kedua protokol sebagai sarana untuk mentransfer e - mail dari server, seperti yang digunakan oleh Gmail ke klien, seperti Mozilla Thunderbird, Apple Mail dan Microsoft Outlook.


MIME (Multipurpose Internet Mail Extensions)
*MIME adalah format standar internet untuk email.

*MIME mendefinisikan pengiriman pesan selain 8 bit karakter ASCII dengan file yang berisi image, suara, movie, dan program komputer.

*MIME adalah salah satu komponen dasar pendukung protokol HTTP.


POP (Post Office Protocol)
*Adalah untuk email email yang diterima oleh server didownload ke storage local,baru dapat dibaca

*POP yang sekarang lebih umum dikenal dengan POP3 (POP - Version 3), dimaksudkan untuk mengizinkan client untuk mengakses secara dinamis mail yang masih ada di POP3 server.

*Sebuah sesi hubungan POP3 dibangun melalui tiga tahap, yaitu tahap authorization, transaction dan update.

Maildir & MBox
*Maildir & Mbox Adalah Mode penyimpanan pada mail server

*Penyimpanan dengan maildir adalah dengan email dipisah,sehingga memudahkan user untuk membaca email-email tertentu saja,tanpa harus mendownload semua email.

*Pernyimpanan dengan MBox adalah penyimpanan semua email yang masuk menjadi 1 buah file yang besar sehingga untuk membaca email perlu di download seluruh email.

WORLDWIDE INTEROPERABILITY FOR MICROWAVE ACCESS (WiMAX)


1. Pendahuluan
Standar 802.16 dikembangkan oleh Institute of Electrical and Electronics Engineers (IEEE), yang disebut Wireless MAN (Metropolitan Area Network), memberikan perspektif baru dalam mengakses internet dengan kecepatan tinggi tanpa tergantung pada jaringan kabel atau modem. WiMAX (Worldwide Interoperability for Microwave Access) yang mengacu pada standar 802.16 dan bertugas menginterkoneksikan berbagai standar teknis yang bersifat global menjadi satu kesatuan. Teknologi WiMAX lebih murah dibandingkan dengan teknologi broadband lain seperti digital subscriber line (DSL) atau kabel modem
Broadband Wireless Access (BWA) standar yang saat ini umum diterima dan secara luas digunakan adalah standar yang dikeluarkan oleh Institute of Electrical and Electronics Engineering (IEEE).
Standar IEEE 802.16 memberikan kemudahan dalam akses internet untuk area metropolitan dengan hanya mendirikan beberapa base station (BS) yang dapat meng-coverage jutaan subscriber (SS). Teknologi WiMAX merupakan solusi untuk kota atau daerah pedesaan yang belum berkembang dalam penyediaan akses internet. Dalam tulisan ini penulis akan membahas tentang perkembangan Teknologi WiMAX ,perangkat-perangkat yang digunakan untuk kebutuhan jaringan WiMAX BWA (Broadband Wirelles Access) dan bagaimana cara melakukan instalasi perangkat WiMAX serta bagaimana mengkonfigurasi perangkat WiMAX. Dalampembahasan ini penulis akan membahas berdasarkan apa yang penulis dapatkan pada saat melakukan penelitian pada PT Aplikanusa Lintasarta Bandar Lampung.

 Pengertian WiMAX

Worldwide Interoperability for Microwave Access (WiMAX) merupakan teknologi komunikasi data nirkabel tingkat lanjut yang dikembangkan untuk meningkatkan kinerja dan kapasitas serta jangkauan layanan. WiMAX dan WiFi dibedakan berdasarkan standar teknik yang bergabung didalamnya. WiFi menggabungkan standar IEEE 802.11 dengan ETSI HiperLAN yang merupakan standar teknis yang cocok untuk keperluan WLAN, sedangkan WiMAX merupakan penggabungan antara standar IEEE 802.16 dengan ETSI HiperMAN. Standar keluaran IEEE banyak digunakan secara luas di daerah asalnya, yaitu Eropa dan sekitarnya. Untuk dapat membuat teknologi ini digunakan secara global, maka diciptakan WiMAX. Standar global yang dipakai di dunia dapat digambarkan sebagai berikut.

Gambar 1 Standar-standar dengan spesifikasi yang mendukung komunikasi sampai

tingkat MAN disatukan dengan standar WiMAX Pada masa mendatang, segala sesuatu yang berhubungan dengan
teknologi wireless kemungkinan akan diberi sertifikasi WiMAX. Standar WiMAX dibentuk oleh gabungan-gabungan industri perangkat wireless dan chip-chip komputer diseluruh dunia. Perusahaan besar ini bergabung dalam suatu forum kerja yang merumuskan standar interkoneksi antar teknologi broadband wireless access (BWA) yang mereka miliki pada produk-produknya.


 Standar IEEE 802.16 (WiMAX)

Dengan tower yang dipasang dipusat akses internet (hot spot) di tengahkota metropolitan, seorang pemakai laptop, komputer, handphone, hingga personal digital assistant (PDA), dengan wireless card bisa koneksi dengan internet, bahkansampai ke pedesaan yang masihdalam cakupan area 50 kilometer. Hal ini dapat terjadi karena teknologi WiMAX yang menggunakan standar baru IEEE 802.16. Saat ini WiFi menggunakan standar komunikasi IEEE 802.11. Yang paling banyak dipakai adalah IEEE 802.11b dengan kecepatan 11 Mbps, hanya mencapai cakupan area tidak lebih dari ratusan meter saja. WiMAX merupakan saluran komunikasi radio yang memungkinkan terjadinya jalur internet dua arah dari jarak puluhan kilometer. Dengan memanfaatkan gelombang radio, teknologi ini bisa dipakai dengan frekuensi berbeda, sesuai dengan kondisi dan peraturan pemakaian frekuensi di Negara pengguna. Pada awalnya standard IEEE 802.16 beroperasi ada frekuensi 10-66 GHz dan memerlukan tower line of sight, tetapi pengembangan IEEE 802.16a yang disahkan pada bulan Maret 2004, menggunakan frekuensi yang lebih rendah yaitu sebesar 2-11 GHz, sehingga mudah diatur, dan tidak memerlukan line-of-sight. Cakupan area bisa mencapai sekitar 50 km dengan kecepatan transfer data sebesar 70 Mbps. Intel akan mulai memasang antena luar ruangan WiMAX sebagai tahap pengembangan WiFi. Teknologi WiFi dan WiMAX akan saling melengkapi. WiFi untuk jangkauan jarak dekat di seputar kampus atau kantor sedangkan WiMAX untuk memfasilitasi sebuah kota dengan akses wireless internet. Pada akhirnya, diperkirakan hampir semua laptop, PDA, dan piranti information and communication technology (ICT) lainnya akan compatible dengan fitur WiFi dan WiMAX.


 Keuntungan WiMAX

Ada beberapa keuntungan dengan adanya WiMAX, jika dibandingkan dengan WiFi antara lain sebagai berikut
1. Para produsen mikrolektronik akan mendapatkan lahan baru untuk dikerjakan, dengan membuat chip-chip yang lebih general yang dapat dipakai oleh banyak produsen perangkat wireless untuk membuat BWA-nya. Para produsen perangkat wireless tidak perlu mengembangkan solusi end-to-end bagi penggunanya, karena sudah tersedia standar yang jelas.
2. Operator telekomunikasi dapat menghemat investasi perangkat, karena kemampuan WIMAX dapat melayani pelanggannya dengan area yang lebih luas dan dengan kompatibilitas yang lebih tinggi.
3. Pengguna akhir akan mendapatkan banyak pilihan dalam berinternet. WiMAX merupakan salah satu teknologi yang dapat memudahkan kita untuk koneksi dengan internet secara mudah dan berkualitas.
4. Memiliki banyak fitur yang selama ini belum ada pada teknologi WiFi dengan standar IEEE 802.11. Standar IEEE 802.16 digabungkan dengan ETSI HiperMAN, maka dapat melayani pangsa pasar yang lebih luas.
5. Dari segi jangkauannya bisa mencapai 50 kilometer maksimal, WiMAX sudah memberikan kontribusi yang sangat besar bagi keberadaan wirelass MAN. Kemampuan untuk menghantarkan data dengan transfer rate yang tinggi dalam jarak jauh dan akan menutup semua celah broadband yang tidak dapat terjangkau oleh teknologi kabel dan digital subscriber line (DSL).
6. Dapat melayani para subscriber, baik yang berada pada posisi line of sight (LOS) maupun yang memungkinkan untuk tidak line of sight (NLOS).
 
WiMAX sebagai Alternatif lain dari 3G dan jalur migrasi menuju 4G

Dengan adanya mobilitas pada teknologi WiMAX, maka teknologi WiMAX secara langsung menjadi pesaing bagi teknologi seluler menuju 4G. Dibawah ini akan dijelaskan mengapa teknologi WiMAX menjadi suatu ancaman yang signifikan bagi teknologi seluler.
 (i) Teknologi: Standar seluler 3G seperti UMTS (Universal Mobile Telecommunications System), WCDMA (Wideband Code Division Multiple Access) dan EV-DO (EVolution Data Only) kelihatan mulai using sebelum mampu mencapai pasar yang stabil. Teknologi ini mulai terancam oleh keunggulan teknologi BWA seperti WiMAX dan FLASH-OFDM (Orthogonal Frequency Division Multiplexing) [3]. WiMAX yang berbasis teknologi OFDM dengan teknologi Multiple-Input Multiple-Output (MIMO) smart antenna menjadi alternatif terbaik untuk mencapai 4G.
(ii) Kecepatan Data: W-CDMA dapat mendukung kecepatan hingga 100 Kbps. EVDO memiliki kecepatan download hingga 2,4 Mbps. Teknologi HSDPA yang memungkinkan transmisi data downlink hingga 8-10 Mbps.Sedangkan WiMAX downlink mendukung kecepatan data melebihi 500Kbps dengan jarak beberapa kilometer dari basestation.
(iii) Jangkauan: Kebutuhan bandwidth untuk suara membatasi ukuran cell pada W-CDMA, sehingga mambatasi jangkauan  juga hanya dua sampai tiga kilometer dari basestation [3]. WiMAX dapat mencapai 6 – 10 Km (maksimal 48 kM).
(iv) ROI: Mobile WiMAX akan memungkinkan operator tier dua untuk mengoperasikan layanan data, voice dan video tanpa harus membayar biaya lisensi 3G, sehingga dapat mengancam operator besar yang telah mengoperasikan 3G untuk
mencapai ROI untuk pembelian lisensi dan investasi infrastruktur 3G.
(v) Spektrum: Keuntungan WiMAX disbanding 3G adalah dapat memanfaatkan spektrum yang licenced maupun yang unlicenced, sementara 3G harus menggunakan spektrum licenced.
(vi) Interferensi:[8] WiMAX yang berbasis pada OFDM memanfaatkan lebih dari satu channel untuk mengirim dan menerima data, maka akan lebih sedikit terpengaruh interferensi dibandingkan layanan data pada 3G seperti 1x EV-DO and HSDPA.
(vii) Konektivitas IP: WiMAX mendukung ATM, IPv4, IPv6, Ethernet, dan layanan VLAN. Sehingga WiMAX dapat menyediakan berbagai macam layanan yang dapat diterapkan untuk suara dan  data.
(viii) Interoperabilitas: Arsitektur WiMAX akan dapat terintegrasi dengan jaringan IP Core operator yang telah ada sebelumnya (misalnya DSL, kabel, atau 3G) melalui antarmuka yang berbasis IP dan tidak bergantung pada domain operator yang spesifik. Sehingga dapat menggunakan software mobile client antar domain operator yang berbeda.
(ix) Biaya Pembangunan: Selain masalah konvergensi mobilitas, portabilitas dan akses internet fixed, faktor biaya juga penting didalam pembangunan infrastruktur. Infrastruktur WiMAX jauh lebih murah dibandingkan infrastruktur seluler.
(x) Backhaul: WiMAX menyediakan konektivitasbackhaul untuk layanan seluler.
(xi) Standarisasi: WiMAX forum bekerja untuk menstandarisasi dan memastikan solusi berbagai macam vendor dapat dijalankan. Hal ini berarti kemungkinan operator seluler besar berpotensi migrasi jaringannya menggunakan teknologi mobile WiMAX.
(xii) Skala Ekonomis: Dengan adanya standarisasi, biaya produksi massal, riset dan pembangunan akan menurun dikarenakan adanya  kemungkinan produksi masal. Hal ini dapat menurunkan juga biaya layanan ke pengguna.

Mobile WiMAX

Fokus utama mobile WiMAX yang menargetkanakan  mencapai teknologi 4G masih jauh untuk terwujud[4], mungkin masih beberapa tahun kedepan. Ketersediaan ponsel WiMAX murah (setidaknya portabel) merupakan kebutuhan pertama untuk mendukung mobilitas. Jaringan mesh merupakan salah satu cara untuk meroutingkan data, suara dan instruksi antara node, hal ini memungkinkan untuk koneksi yang tidak terputus dan rekonfigurasi jika tidak ada sinyal base station dengan menggunakan “hopping” dari node ke node yang lainnya. Hanya sejumlah kecil mesh yang diperlukan jika kita melihat peningkatan besar dalam jangkauan satu base station WiMAX. Mobile WiMAX juga sedang dikembangkan agar dapat melakukan handoff dari teknologi Wi-Fi ke teknologi WiMAX atau sebaliknya.

Skenario pengembangan WiMAX

Kita akan memasuki jaringan 4G dengan membangun arsitektur yang merupakan perpaduan solusi VoIP dan Mobile IP based. Arsitektur ini merupakan perpaduan WiMAX micro-cell dengan Wi-Fi yang mendukung layanan voice dan data
yang pada awalnya akan dikembangkan untuk daerah perkotaan dan akan dihubungkan dengan WiMAX macro-cell melalui interoperability link WiMAX point-to-point. Kedepannya ketika mobile WiMAX akan memasuki pasar maka dibangun sesuai dengan model yang sama dengan layanan seluler untuk memenuhi tujuan jaringan 4G.


Perusahaan yang Meggunakan WiMAX pada Proses Bisnis

1. Broadband Wireless Access (BWA)
BWA merupakan layanan telekomunikasi berbasis data yang bekerja pada spectrum pita lebar layaknya Wi-Fi namun dengan jangkauan lebih luas dan kemampuan transmisi lebih cepat. Salah satu negara yang telah mengimplementasikan teknologi ini adalah Rusia.  Indonesia, terdapat 100 MHz pita frekuensi yang akan ditender di pita 2,3 GHz dan 3,3 GHz. Dari kedua pita tersebut, 75 persen akan dialokasikan untuk BWA Nomadic, sementara 25 persen sisanya untuk BWA Mobile

2. PT Ordyn Technologies Indonesia
Sedangkan, Presiden Direktur PT Ordyn Technologies Indonesia, Indrajaya Putra Januar mengatakan, pihaknya berkeinginan produk perangkat Wimax hasil pabrik 3 manufaktur Wimax mereka di Batam nantinya akan menggunakan standar "chipset" Wimax yang paling akhir, yaitu 16E.

3. PT Telkom
PT Telkom merupakan perusahaan telekomunikasi yang memiliki layanan lengkap, baik secara langsung maupun tidak langsung. Saat ini, PT Telkom memberikan layanan telepon tetap kabel maupun nirkabel. Perusahaan ini juga memiliki jaringan seluler melalui PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel), jaringan mulitimedia, televise kabel, dan satelit.

4. Open Patent Alliance (OPA)
Samsung Electronics sangat bangga tergabung dalam OPA dengan pelaku industry terkemuka di teknologi WiMAX,” kata Hwan Chung, senior vice president of Samsung Telecommunications America. “Kami percaya permulaan ini akan menjadi momentum yang signifikan untuk pengembangan  layanan mobile WiMAX. Berkat fleksibilitas dan kemudahan skema pengadopsian untuk para peserta, kami dapat mempercepat penyebaran dan pemasaran mobile WiMAX, sehingga pengguna dapat menikmati keuntungan dari cepatnya, teknologi baru yang revolusioner, dan hemat biaya untuk komunikasi data.”

5. Intel dan ArrayComm
Intel dan ArrayComm (vendor pembuat antena) juga telah menjalin kemitraan untuk mengembangkan antena cerdas yang sesuai dengan standar 802.16. Tidak mau ketinggalan, Navini Networks (vendor perangkat telekomunikasi) mengumumkan jajaran produknya, antara lain perangkat base station dan klien, yang berjalan sesuai standar 802.16e. Perangkat klien tersebut dikabarkan akan tersedia pada akhir tahun ini (yang akan diikuti oleh tersedianya modem berformat PC card serta perangkat base station pada tahun 2006).


Hambatan WiMAX

JAKARTA: Pemerintah didesak segera membuka roadmap teknologi akses untuk melindungi investasi dalam implementasi teknologi akses, termasuk teknologi akses WiMax standar nasional. Sementara itu, tender WiMax kuartal IV tahun ini diperkirakan dibagi menjadi 14 zona. Dimitri Mahayana, Peneliti Sharing Vision, menuturkan sebelum melepas frekuensi worldwide interoperability for micro- wave access (WiMax), pemerintah sudah harus mempunyai roadmap teknologi akses yang tegas dan jelas selain memastikan kesiapan industri WiMax nasional. Menurut Dimitri, pemerintah atau regulator seharusnya sudah menghitung tingkat kebutuhan bandwidth di antaranya untuk mencukupi kebutuhan jalur internasional serta backbone nasional secara memadai. "Hitungan-hitungan ini sudah harus diprediksi," ujarnya kepada Bisnis, baru-baru ini.�� Pernyataan Dimitri tersebut terkait dengan kesiapan pemerintah dalam melepas frekuensi WiMax untuk mendukung Internet broadband. "Kalau ini tidak tepat, tentu tidak akan match dan jika Internet tidak memuaskan yang disalahkan aksesnya sehingga akan terjadi kekacauan." Dalam ilustrasinya, roadmap dan regulasi juga perlu memastikan, misalnya, dalam waktu antara lima tahun dan 10 tahun setelah peluncuran WiMax, pemerintah tidak membuat tender sejenis atau mengatur kompetisi yang baik agar saat ada teknologi akses baru tidak justru merusak industri yang sudah ada. Pemerintah disebut-sebut akan menyusutkan zonasi tender WiMax dari 17 zona menjadi 14 zona. Menurut sumber Bisnis yang meng- ikuti perkembangan rencana tersebut, diperkirakan akan ada sebanyak 60 operator yang akan mengoperasikan WiMax standar Indonesia.


Karakteristik Utama yang Dimiliki WiMAX

Pada versi awal IEEE 802.16a bekerja di frekuensi 10 – 66 GHz, sehingga cocok digunakan untuk teknologi point to point. Untuk versi IEEE 802.16 ini dapat digunakan untuk hubungan nonlin outsite
(NLOS). Kompatibel dengan digital switch yang ada ( ATM,dll) dengan optimal data rate per user antara 300 kbps – 2 Mbps dan rangenya 5 – 8 km untuk maksimal throughput. Untuk versi IEEE 802.16d , muncul teknologinya di bulan Oktober 2004. Tekniknya terjadi pemecahan kanal ke kanal – kanal terkecil menggunakan Op- Amp dan teknologi Amart Antenna. Digunakan untuk fixed access, yang meliputi BS maupun receiver yang merupakan CPE. BS berupa Proxim Tsunami MP.16 akan dipasarkan baik kepada operator telekomunikasi maupun kepada perusahaan pemakai.
Versi IEEE 802.16e dikeluarkan akhir tahun 2004 ini yang akan digunakan untuk mendukung mobilitas (Handover, roaming) pada system selular sampai 120  km/jam dan bekerja dalam NLOS. Digunakan untuk aplikasi mobile access. Dikonfigurasikan untuk layanan di pedesaan sampai radius maksimal 50 km, atau layanan di daerah berpenduduk padat di perkotaan untuk jarak 1- 4 km, dengan data rate sampai 75 MB/s. Dapat dibayangkan dengan teknologi ini, peralatan wireless point-to-multipoint, broadband, none-line-of-sight (NLOS), last-mile access dan solusi backhaul yang memungkinakan melengkapi, memperluas, bahkan menggantikan infra struktur jaringan pakai kabel. Sistem ini mendukung teknologi video streaming, VoIP telephony, tayangan diam maupun bergerak, e-mail, Web browsing, e-commerce, dan layanan berbasis lokasi.

 
Komponen-Komponen WiMAX

Komponen utama WiMAX system adalah Subscriber Station (SS)atau yang dikenal dengan nama CPE dan Base Station (BS). BS dan satu atau lebih SS dapatmembentuk sebuah sel dengan struktur point-to-multipoint (P2MP). Di udara, BS mengontrol aktifitas bersama sel, termasuk akses ke medium oleh SS, alokasi untuk kualitas layanan (QoS) dan mengatur keamanan jaringan yang
dibawahinya. Sistem 802.16 menggunakan antenna di site SS. Antena ini meng-cover daerah cakupannya. Perlengkapan seperti Adaptive Antenna System (AAS) dan sub-kanal juga didukung oleh standar untuk perencanaan link budget untuk instalasi indoor. IEEE 802.16e bekerja khusus untuk standar mobilitas dan mensupport kekuatan terminal SS. BS umumnya menggunakan antenna sector d/directional atau omnidirectional. Fixed SS umumnya menggunakan antena directional sedangkan mobile atau portable SS umumnya menggunakan antena directional. Multiple BS dapat dikonfigurasi untuk membentuk jaringan selular wirelessw. Ketika Orthogonal Frequency Division Multiplexing (OFDM) digunakan, radius sel mencakup 30 mile. Paling tidak, praktisnya radius minimal sel mencakup kurang lebih 5 mile. Standar 802.16 juga dapat digunakan pada point-to-point (P2P) atau topologi Mesh, menggunakan sepasang antena directional. Hal ini dapat digunkan untuik meningkatkan range yang efektif dengan system yang relative untuk mendukung mode P2MP.


Siapa Pengguna WiFi dan WiMAX

Pengguna WiFi dan WiMAX antara lain mereka yang membutuhkan sarana internet di mana pun mereka berada. Bagi para pebisnis, teknologi ini merupakan suatu bisnis yang sangat menguntungkan bagi mereka.

Economic of WiFi dan WiMAX

Dewasa ini, bisnis telepon berbasis VoIP (Voice over Internet Protocol) juga telah menggunakan teknologi Wi-Fi, dimana panggilan telepon diteruskan melalui jaringan WLAN. Aplikasi tersebut dinamai VoWi-FI (Voice over Wi-Fi). Beberapa waktu lalu, standar teknis hasil kreasi terbaru IEEE telah mampu mendukung pengoperasian layanan video streaming. Bahkan diprediksi, nantinya dapat dibuat kartu (card) berbasis teknologi Wi-Fi yang dapat disisipkan ke dalam peralatan eletronik, mulai dari kamera digital sampai consoles video game. Berdasarkan paparan di atas, dapat disimpulkan bahwa bisnis dan kuantitas pengguna teknologi Wi-Fi cenderung meningkat, dan secara ekonomis hal itu berimplikasi positif bagi perekonomian nasional suatu negara, termasuk Indonesia.